Saya rasa cukup banyak teman yang mengetahui sebuah lagu dari Kiroro yang berjudul Miraie 未来へ. Dalam liriknya ada kata-kata seperti ini: hora ashi moto wo mitegoran …. ほら、足元を見てごらん~
Atau yang lebih umum lagi di tempat-tempat umum sering ada peringatan : ashimoto chui 足元注意 yang diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris menjadi “Watch your step”.
Kali ini saya ingin membahas tentang MOTO 元. Kanji ini memang bisa dibaca dengan GEN seperti pada 元気 genki, tapi kali ini saya hanya bahas moto saja ya.
Memang saya tahu, kadang untuk bahasa, kita harus menghafal saja kata-kata baru dan memakainya sesuai contoh. Tapi terkadang (eh sering deh hehehe) , saya sering menganalisa, kenapa kata-kata itu begitu. Contohnya si ashimoto 足元, ashimoto chui 足元注意kalau diindonesiakan bagaimana ya? Perhatikan langkahmu lebih cocok daripada perhatikan kakimu kan? Tapi langkah bahasa Jepangnya ayumu 歩む. Kaki = ashi 足. Moto 元 itu apa artinya? Di kamus tertulis moto 元 berarti dasar, akar, asal, fondasi, bahan, material, sumber… banyak kali tuh (baca dengan logat batak ya 😀 ). Dasar kaki? Aneh ya? Mungkin paling tepat : kaki dsk , kaki dan sekitarnya hehehe.
Dan sebetulnya kata moto ini bukan hanya bergabung dengan kaki tapi juga dengan anggota badan yang lain.
Temoto 手元 Ini sering saya pakai untuk mengatakan “Maaf (surat yang dimaksud) sekarang tidak ada di saya” gomennasai ima temotoni arimasenごめんなさい今手元にありません。Tidak bisa kita katakan te ni arimasen, karena memang tidak harus selalu dipegang, bisa di depan di atas meja….tapi ya sekitar-sekitar tangan deh.
Mimimoto 耳元 Saya berbisik di telinganya. Mimimoto de sayayaku 耳元で囁く.
Kuchimoto 口元 Kalau tidak mau ada keriput di sekitar mulut, jangan tertawa 😀 . 口元のしわが気にするなら、笑わないで!
Atau meskipun bertaut dengan anggota badan, tapi berarti “sekitarnya” seperti makuramoto ni oku 枕元に置く taruh dekat-dekat bantal.
Tulisan ini pernah dimuat dalam pojok Bahasa dan Budaya Jepang di FB Grup “Wanita Indonesia Berkarya di Jepang”
Tapi selain yang berarti “sekitar” seperti contoh di atas, ada yang artinya “mantan”, seperti mantan boyfriend 元カレ(元彼氏)、 mantan girlfriend元カノ(元彼女)atau mantan presiden 元大統領。Jadi tinggal memasangkan もと元 dengan jabatan seseorang. Moto tsuma元妻 mantan istri dan moto otto 元夫mantan suami bagi yang sudah bercerai.
Ada lagi moto yang artinya “awal” atau “dasar” atau “asal”. Nah ini sering aku pakai terutama kalau pergi makan all-you-can-eat. “Kok makannya sedikit? Moto torenaiyo 元を取れないよ。Ngga balik modal maksudnya 😀
“Ayo beresin! Motodoori ni shitekudasai元通りにしてください。!” Kembalikan seperti awalnya. Naaah… ini sering nih waktu ngomel sama anak-anak 😀
“gasu no motosen wo shimetekudasai ガスの元栓をしめてください” Matikanlah gas dari sumbernya.
“hi no moto chui shitekudasai 火の元に注意してください” Hati-hati dengan sumber api.
“motomoto kashikoihito dakara nomikomi ga hayai もともと賢い人だから、のみこみが早い“ Karena pada dasarnya dia pintar, jadi cepat mengerti.
Nah, ada beberapa kata yang agak sulit dimasukkan ke dalam kategori di atas, seperti :
Mimoto kakuninchu 身元確認中 dalam penyidikan identitas, biasa dipakai untuk mencari kepastian identitas korban dalam kecelakaan/peristiwa kejahatan.
Jimoto 地元 = lokal, daerah tempat tinggal
Tebamoto 手羽元 =sayap yang berpangkal ke badan lawannya tebasaki 手羽先 sayap ujung
Otemoto おてもと =sumpit
Dan satu terakhir : Damemoto だめもと ini sering dipakai jika kita sebetulnya tahu tidak akan bisa, tapi coba aja…. damemoto de tameshitemiyou ダメもとで試してみよう。
#wibjnihongo #wibjbudayajepang #moto #元